Forum Komunikasi Media Tradisional (FK Metra) kabupaten Purbalingga telah terbentuk Jumat 21 Desember 2012. Kegiatan yang diadakan oleh Dinas Perhubungan Informasi dan Komunikasi tersebut menetapkan RT. Juwono S.Sos sebagai Ketua I FK METRA Kabupaten Purbalingga periode 2012 – 2017. Dan rencananya para pengurus FK Metra ini akan dilantik pada 27 Desember di Pendopo Dipokusumo Purbalingga. Pelantikan akan dilakukan oleh FM Metra Propinsi Jawa Tengah yang difasilitasi Dinhubkominfo Jawa Tengah.
Kasie Sarana Prasarana dan Diseminasi Informasi Dinhubkominfo Purbalingga Baryati menuturkan, tujuan pembentukan FK Metra ini sebagai sarana pengembangan seni budaya tradisional di kabupaten Purbalingga yang memiliki kemampuan dalam menyebarluaskan informasi.
Dikatakan Baryati, kehidupan media tradisional sangat bergantung pada eksistensi seni dan budaya media tradisional. Sehingga perkembangan lembaga media tradisional tidak dapat dilepaskan dari kehidupan seni dan budaya tradisional. Sedangkan media pertunjukan rakyat yang ada di kabupaten Purbalingga perlu terus didorong dan diuri uri agar tidak punah.
Serta Tim formatur yang merupakan perwakilan masing-masing utusan Eks kawedanan telah menghasilkan kepengurusan dibawahnya yaitu Ketua I : RT. Juwono S.Sos, Ketua II : Haryono Soekiran, Sekretaris : Setio Budi Utomo, Bendahara : Anggita Friandani S.Pd , Bidang Organisasi, Keanggotaan dan Usaha : Basuki SH, Suyitno dan Waluyo, Bidang Hubungan Masyarakat : Urip Tridadi S.Pd,Setyo Wibowo A.Md dan Sutama, Bidang Media Interpersonal dan Pameran : Iskandar S.Pd, Amir M. Sinnangga, Bidang Pertunjukan Rakyat : Sitarko S.Pd, Sutejo, dan Drs. Suryadianto, Bidang Media Luar Ruang : H. Sutrisno SH, Sugiono S.Pd. SD, dan Tulus Pangudi, serta Bidang Promosi Kusno, S.Pd SD. Suherlan, dan Ismail Marzuki.
Ditambahkan Baryati, media tradisional memiliki fungsi diantaranya adalah sebagai Sarana Hiburan, Pendidikan, Kontrol social, Diseminasi Informasi, Pelestarian dan Pengembangan nilai nilai budaya bangsa, perekat persatuan dan kesatuan bangsa, dan sarana pemelihara identitas dan orientasi budaya bangsa.
Baryati berharap dengan terbentuknya FK Metra di kabupaten Purbalingga mampu menjembatani antara Pemkab dan masyarakat dalam upaya mengembangkan dan mempromosikan kesenian dan budaya rakyat di Purbalingga.
Copyright@DianRSP