Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kabupaten Purbalingg, sabtu (28/7/12) kembali menggelar pelatihan update website bagi admin subdomain Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Pelatihan yang dilaksanakan di aula Dinkominfo kali ini bertujuan agar OPD mempublikasikan dokumen-dokumen penyelenggaraan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) masing-masing OPD.
SAKIP, merupakan rangkaian sistematik dari berbagai aktivitas, alat, dan prosedur yang dirancang untuk tujuan penetapan dan pengukuran, pengumpulan data, pengklasifikasian, pengikhtisaran, dan pelaporan kinerja pada instansi pemerintah, dalam rangka pertanggungjawaban dan peningkatan kinerja instansi pemerintah.
Dokumen SAKIP yang diupload saat pelatihan diantaranya meliputi dokumen Rencana Strategis OPD, Rencana Kerja OPD, Perjanjian Kinerja Kepala Perangkat Daerah sampai dengan eselon terendah, Pengukuran Kinerja, Indikator Kinerja Utama (IKU).
Dijelaskan oleh Kabid Informatika, Sigit Dwi Pramono disela-sela penyelenggaraan pelatihan, pada kesempatan pelatihan kali ini, admin OPD dibimbing langsung oleh tim dari Dinkominfo untuk mempublikasikan dokumen SAKIP menggunakan plug in table press. Sehingga tampilan dokumen yang diunggah lebih sistematis dan memudahkan pembaca pada saat melakukan pencarian dokumen baik berdasarkan tahu maupun berdasarkan jenis dokumen.
“Kedepan Dinkominfo juga berencana akan mengembangkan Esakip sebagai Sistem Informasi untuk pengumpulan data kinerja OPD secara terintegrasi dan berkelanjutan”, ungkap Sigit. (*)