PURBALINGGA, Guna memeriahkan Hari Jadi Purbalingga yang ke 187, kembali Lembaga Penyiaran Pablik Lokal (LPPL) Radio Gema Soedirman menggelar lomba menyanyi dendang dangdut. Lomba diikuti sebanyak 56 orang dengan perempuan 17 orang dan 39 laki-laki. Audisi awal dimulai sejak Senin (6/11) sampai Sabtu (16/12), bertempat di studio Radio Gema Sodirman Jalan Raya Bojong, Purbalingga

Menurut Direktur Adminitrasi, Kerjasama dan Keuangan LPPL Radio Gema Soedirman, Carur Indinah Rahayuni mengatakan lomba Festival Dendang Dangdut 2017 bertujuan untuk menggali bakat-bakat yang masyarakat yang terpendam di bidang music, khususnya menyanyi Dangdut. Kemudian di Radio ada program acara karaoke lagu dangdut secara online dan menjadi program yang favorit para pendengar.

“ Mereka juga bisa datang langsung ke studio untuk berkaraoke secara live. Yang datang bukan hanya dari Purbalingga saja namun ada yang datang dari Purwokerto, Banjarnegara, dan Kroya,” katanya diusai audisi semifinal, Rabu (30/12)

Dari hasil Audisi diperoleh 22 peserta yang maju ke babak semifinal yang telah dilaksanakan, kemudian diambil 12 besar untuk mengikuti malam grand final yang akan dilaksanakan di Pendopo Dipokusmo pada Sabtu (30/12) jam 7 malam. Yang kemungkinan akan dibuka secara langsung oleh Bupati Purbalingga.

“Hadiah yang diperebutkan Juara 1,2 dan 3, dimana juara 1 akan mendapatkan piala dan uang pembinaan sebesar Rp 750 ribu. Juara 2 mendapatkan piala dan uang sebesar Rp 600 ribu dan juara 3 mendapatkan Rp 500 ribu,” katanya.

Untuk memeriahkan lomba tersebut, Yuni juga berharap agar para finalis agar mengikutkan pendukung sebanyak-banyaknya untuk memberikan support kepadanya. Dan masyarakat Purbalingga pecinta lagu dangdut dan para Fans Radio Gema Soedirman juga bisa menyaksikan secara live di Pendopo Dipikusumo.

“ Acara Grand Final juga akan disiarkan secara live lewat Radio Gema Soedirman di 96,3 FM,” pungkasnya. (PI-2)