Apel Pergeseran Pasukan OKC2
Memasuki libur lebaran, Polri akan mengintensifkan pengamanan terhadap sejumlah gangguan kamtibmas yang sering terjadi. Diantaranya pencurian di rumah-rumah kosong, aksi tawuran antar warga, sweeping oleh organisasi massa dan curanmor.
Kapolres Purbalingga AKBP I Ketut Suwitra Adyana saat membacakan sambutan Kapolri Jenderal Polisi Drs Sutarman mengatakan, saat libur lebaran aktifitas masyarakat meningkat. Adanya arus mudik menyebabkan tingkat arus manusia maupun kendaraan bertambah sehingga menimbulkan kerawanan baik kemacetan maupun kriminalitas.
Untuk itu, dalam operasi ketupat Candi 2014, perlu penekanan diantaranya deteksi dini dengan mengutamakan fungsi intejen, memberi himbauan tentang tertib lalu lintas,  melakukan gelar pasukan setiap ada kasus secara tepat, melakukan antisipasi tawuran, sweeping, dan mengoptimalkan penggunaan peralatan yang dimiliki. Disamping itu memberdayakan pam-swakarsa dan satpam, serta melakukan terobosan kreatif yang dapat dipertanggungjawabkan secara hukum.
Ditutukan Kapolres Suwitra, karena pengamanan lebaran bersamaan dengan pengamanan pemilu, sehingga perlu dilakukan manajemen pengamanan yang baik, dan Polres menerjunkan 2/3 kekuatan di lapangan.
Apel Pergeseran Pasukan Operasi Ketupat Candi 2014 Polres Purbalingga berlangsung di alun-alun, Senin pagi tadi. Dalam gelar pasukan tersebut, diikuti oleh personil TNI, Polri, Dinhubkominfo, Pramuka, Tagana dan Linmas.