Dua minggu setelah pemasangan fasilitas internet gratis yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Purbalingga melalui DINKOMINFO di area Purbalingga Food Center (PFC) yang berlokasi di Jalan Wiramuda atau sebelah Selatan GOR Goentoer Darjono Purbalingga Kidul, DINKOMINFO melaksanakan monitoring terhadap penggunaan internet gratis tersebut.
Kepala Bidang Informatika DINKOMINFO Purbalingga, Harri Sutito pada saat melakukan pemantauan di PFC, Jum’at (21/2) berdialog dan menanyakan pemanfaatan internet gratis kepada pengunjung dan pedagang serta tukang parkir yang bertugas di area PFC.
Salah satu petugas parkir di PFC menyatakan senang dengan adanya internet gratis yang disediakan oleh Pemerintah. Dirinya mengaku sering menggunakan fasilitas internet gratis tersebut. Sedangkan salah satu pedagang sate ayam yang berjualan di PFC mengatakan bahwa paling lancar kalua menggunakan internet gratis di dekat area parker atau di depan pintu masuk PFC. Lebih lanjut dirinya mengatakan bahwa saat ini belum banyak yang mengetahui bahwa saat ini di PFC ada internet gratis.
Sementara itu dari hasil pemantaluan terhadap pemanfaatan internet gratis di area PFC Kepala Bidang Informatika DINKOMINFO Purbalingga, Harri Sutito memandang perlu adanya penambahan fasilitas berupa papan informasi / plang bertuliskan layanan internet gratis sebagai salah satu bahan sosialisasi agar fasilitas yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Purbalingga kepada masyarakat khususnya pengunjung PFC lebih maksimal pemanfaatannya. (*inf)
- Beranda
- Profil
- PPID
- LAYANAN
- Pengelolaan Pengaduan
- SAKIP
- Download
- PRODUK HUKUM
- DAFTAR SIM
- Survey
- INFO COVID-19
Jadwal Publikasi Statistik Sektoral Tahun 2024 - Survey Kepuasan Pengguna
Select Page